Mengurus Calling Visa Family (Kartu Kuning) ala Mahasiswa KFUPM
Bagi yang berencana membawa keluarga untuk menemani studi di Arab Saudi terlebih dahulu diharuskan membuat visa family. Namun, sebelum mengajukan permohonan Visa Family di Kedutaan Besar Saudi Arabia (KBSA) di Indonesia, kita perlu mengurus calling visa family (kartu kuning) di Istiqdam Office, Kingdom of Saudi Arabia (KSA). Adapun Langkah-langkah mengurus kartu kuning tersebut adalah sebagai berikut:
- 1. Mengisi form Istiqdam dengan data diri dan anggota keluarga yang hendak dibawa. Untuk mendapatkan form tersebut, kita bisa minta ke mahasiswa yang sebelumnya sudah membawa keluarga ke KSA.
- 2. Mencetak form Istiqdam yang sudah diisi dan menyiapkan fotokopi student ID dan Iqama (dibuat 1 halaman).
- 3. Mengajukan surat pengantar (sponsorship letter) dari kampus dengan membawa dokumen pada poin 2.
- 4. Melakukan pengajuan sebagaimana pada poin 3 ke kantor DGS di Gedung 68 lt. 2 (Ruang 214). Nanti akan bertemu dengan Mr. Kahled, bilang saja mau mengajukan permohonan surat pengantar kampus untuk mengurus calling visa keluarga ke Istiqdam.
- 5. Menunggu surat pengantar terbit. Biasanya 1-2 hari sudah jadi (kalo staf nya sedang tidak sibuk). Nanti akan diinfo via email jika sudah jadi.
- 6. Membuat appointment pengajuan visa keluarga ke Istiqdam Office via aplikasi atau website Absher.
- 7. Mencetak bukti appointment yang berisi jadwal pengajuan dan berkas yang harus dibawa.
- 8. Mengajukan permohonan visa ke Istiqdam Office sesuai jadwalnya dengan membawa berkas yang dipersayaratkan sebagaiman tercantum di poin 7. Untuk mahasiswa KFUPM mengurus calling visa ke Istiqdam Office, Dammam.
- 9. Datang ke lokasi, langsung ke bagian pendaftaran awal. Nanti akan diberi nomer antrian dan diminta mengisi form personality information.
- 10. Menunggu sesuai nomor antrian untuk dipanggil di loket pelayanan. Di loket tersebut akan dilakukan pemeriksaan dokumen persyaratan dan verifikasi menggunakan dokumen aslinya. Jadi jangan lupa dibawa semua dokumen aslinya juga.
- 11. Jika sudah oke, kita diminta menghadap direktur/manajer di sana untuk wawancara singkat.
- 12. Setelah disetujui dan ditandatangani oleh direktur, berkas tersebut diserahkan kembali ke loket sebelumnya untuk selanjutnya dibuatkan kartu kuning.
- 13. Kartu kuning jadi.
- 14. Selesai.
Dokumen yng harus disiapkan:
- 1. Iqama Asli dan Fotocopy ukuran A4
- 2. Passpor Asli dan Fotocopy
- 3. Akta Lahir Anak Bahasa Arab dan Asli
- 4. Buku Nikah Translate Bahasa Arab dan Fotocopy
- 5. Ijazah Asli dan Translate Bahasa Arab
- 6. Fotokopi Slip Gaji (jika ditanya)
Untuk jasa terjemah yang biasa dipakai oleh senior bisa melalui HT translator, tukbah dekat alinma. No WA : +96656 319 1609
Ditulis oleh: Andian Permana
Diedit oleh: Hudaifah Syawal